Selamat datang di Pusat Bantuan
Ada yang bisa kami bantu?


Masalah Login dan Registrasi
  • Mengapa saya tidak bisa login? Jawaban: Sebelum login, pastikan Anda telah mendaftarkan akun Anda di Grup InfoAstronomy. Tanpa memiliki akun, Anda tidak bisa login. Jika Anda telah mendaftar tapi tidak bisa login, periksa kata sandi/password Anda. Klik "Lupa kata sandi" bila Anda ingin meminta kata sandi baru. Hubungi kami lewat tautan ini bila ada masalah lain terkait login.
  • Mengapa saya harus mendaftar? Jawaban: Bila Anda pengguna baru, klik Register untuk mendaftarkan akun baru Anda. Isi kolom-kolom data yang diperlukan. Dengan membuat akun, Anda bisa mengakses grup ini secara penuh (seperti melihat sub-grup khusus yang hanya bisa dibuka untuk member terdaftar).
  • Saya lupa password! Jawaban: Password atau kata sandi di grup ini disimpan dalam basis data terenkripsi. Kami (Administrator maupun Moderator) tidak bisa mengembalikan password lama Anda bila Anda lupa. Tapi Anda bisa mengunjungi halaman "Lupa kata sandi" untuk meminta password baru.

Preferensi dan Pengaturan Akun
  • Bagaimana cara mengubah preferensi akun? Jawaban: Bila Anda telah login, klik tombol "Profil" di bagian navigasi atas halaman grup. Di sana Anda bisa mengubah email, password, avatar, dan preferensi akun lainnya.
  • Bagaimana cara mengubah username? Jawaban: Mohon maaf, kami menutup akses untuk mengganti username demi keamanan komunitas. Namun, Anda bisa mengubah nickname Anda bila mau di halaman "Profil".

Mengirim Topik dan PM
  • Apa itu topik? Jawaban: Topik adalah sebuah thread atau utas diskusi yang dibuat oleh pengguna dan bisa dibalas oleh pengguna lainnya.
  • Bagaimana cara mengirim topik? Jawaban: Buka sub-grup yang ingin Anda ajak diskusi, lalu cari tombol "NEW TOPIC" yang berada di bagian kiri atas maupun kiri bawah halaman tersebut. Anda akan dibawa ke halaman pengisian judul topik dan bahasan topik yang ingin didiskusikan. Klik "Kirim" untuk mengirim topik tersebut.
  • Bagaimana cara membalas topik? Jawaban: Topik bisa dibalas asalkan tidak dalam status "DIKUNCI" atau "LOCKED". Cara membalasnya ada berbagai macam. Bisa dengan kolom QUICK REPLY di bagian bawah topik, menggunakan tombol "REPLY" di bagian kiri atas dan bawah topik, atau menggunakan fiture QUOTE.
  • Bagaimana melaporkan topik? Jawaban: Menemukan topik yang tidak sesuai dengan pedoman komunitas? Klik tombol tanda seru (!) di bagian kanan atas topik untuk melaporkannya ke Moderator.
  • Bolehkah saya melakukan repost topik? Jawaban: Suatu topik dianggap repost bila memiliki judul dan isi yang sama persis. Bila ada dua topik yang memiliki tema bahasan yang sama namun dengan judul dan isi yang berbeda, topik tersebut tidak dikategorikan sebagai repost.
  • Apa itu PM? Jawaban: PM adalah Private Message, gunanya adalah untuk mengirimkan pesan atau ngobrol secara pribadi dengan member lain di grup.
  • Bagaimana cara mengakses PM? Jawaban: Buka halaman PM yang tautannya ada di bagian atas navigasi. Anda akan menemukan folder-folder PM seperti Inbox (kotak masuk Anda), Sentbox (kotak pesan yang sukses terkirim dan dibaca penerima), Outbox (daftar pesan yang Anda kirim namun belum dibaca penerima), dan Savebox (kotak pesan di mana Anda menyimpan pesan yang tidak dikirim).
  • Bagaimana cara mengirim PM? Jawaban: Klik "NEW PM" di halaman PM, pilih user mana yang Anda ingin kirimkan PM, lalu klik "KIRIM" untuk mengirimkan PM tersebut.
  • Berapa kapasitas PM? Jawaban: Anda saat ini mendapatkan kapasitas 200 PM, sudah termasuk Inbox, Sentbox, Outbox, dan Savebox.

Format dan Tipe Topik
  • Apa itu BBCode? Jawaban: BBCode adalah implementasi khusus dari HTML. BBCode mirip dengan HTML, namun tag diapit oleh kurung siku [ dan ], bukan < dan >, serta memberikan kontrol yang lebih besar untuk apa dan bagaimana tampilan yang diinginkan. Untuk informasi lebih lengkap mengenai BBCode, lihat petunjuk yang dapat Anda akses dari halaman pengiriman topik.
  • Bisakah saya menggunakan HTML saja? Jawaban: Tidak bisa. Kami menonaktifkan fitur HTML demi keamanan komunitas. Hal ini adalah salah satu fitur keamanan kami untuk mencegah orang menyalahgunakan grup ini dengan menggunakan tag yang dapat merusak tampilan atau berbagai masalah lain.
  • Apa itu Smileys? Jawaban: Smiley, atau Emoticon adalah gambar kecil yang digunakan untuk menunjukkan perasaan dalam bentuk kode pendek, misalnya :) berarti senang, :( berarti sedih. Daftar lengkap emoticon dapat dilihat pada halaman pengiriman topik atau pesan. Usahakan tidak terlalu sering menggunakan smiley. Smiley dapat menyebabkan pesan sulit dibaca dan Moderator dapat memutuskan untuk mengubah atau bahkan menghapus pesan tersebut.
  • Bisakah saya mengirim gambar? Jawaban: Bisa. Gambar dapat ditampilkan pada pesan Anda. Meskipun demikian, tidak tersedia fasilitas untuk mengirim gambar langsung ke forum. Karenanya, Anda harus menggunakan gambar yang tersedia pada web server yang dapat diakses publik, misalnya http://www.some-unknown-place.net/my-picture.gif. Anda tidak dapat menggunakan gambar yang disimpan pada komputer pribadi Anda (kecuali jika komputer tersebut adalah server yang dapat diakses publik) atau gambar yang tersimpan di belakang suatu mekanisme otentikasi, misalnya mailbox hotmail atau yahoo, situs yang memiliki proteksi password, dll. Untuk menampilkan gambar, Anda dapat menggunakan BBCode [img].

Tentang Akun Terverifikasi
  • Apa itu akun terverifikasi? Jawaban: Akun terverifikasi adalah akun yang secara otentik merupakan akun resmi seseorang ataupun instansi. Akun-akun ini ditandai dengan adanya lencana akun terverifikasi di sebelah username dalam sebuah topik maupun pada profilnya.
  • Bagaimana cara membuat akun saya mendapatkan lencana akun terverifikasi? Jawaban: Mohon maaf, untuk saat ini, kami tidak membuka kesempatan bagi seseorang untuk mengajukan akunnya menjadi akun terverifikasi. Walau begitu, Moderator akan memberikan lencana akun terverifikasi bagi akun yang telah melengkapi data dirinya seperti avatar, biografi, tanggal lahir, gender, lokasi, dan halaman kontaknya.
  • Lencana akun terverifikasi saya hilang! Jawaban: Anda telah mendapatkan lencana akun terverifikasi namun tiba-tiba hilang? Hal itu mungkin disebabkan karena Anda mengubah alamat email. Hubungi kami bila Anda ingin mengubah email agar lencana akun terverifikasi Anda tidak hilang.


Halaman ini secara dinamis terus diperbarui. Periksa selalu laman Pusat Bantuan ini secara berkala.
Pembaruan terakhir: 18 Januari 2018 12.00 WIB